Avoskin Miraculous Refining Serum & Toner Review

by - Monday, March 25, 2019

Di Indonesia kulit mulus dan flawless ala bintang Korea tidak hanya inspirasi tapi juga impian bagi banyak wanita. Maka dari itu dibutuhkan skincare rutin karena cantik natural dan flawless tidak datang dengan sendirinya, melainkan banyak proses perawatan berlapis yang tidak instan.

Avoskin Miraculous Refining review

Kulit sehat membuat orang lebih percaya diri seperti investasi, proses yang dijalani untuk mendapatkan kulit yang diinginkan juga bertahap. Apalagi kulit berjerawat memerlukan jangka waktu panjang untuk menghilangkan dan memulihkan kulit dari jerawat. Nah selama beberapa bulan kebelakang ini aku memiliki masalah dengan jerawat. Jerawat membuat aku uring-uringan main make up dan menghambat pekerjaan lain yang harus dikumpulkan tepat waktu.

Untungnya aku menemukan solusi baru yaitu pada produk Avoskin Miraculous Refining Toner dan Serum. Tidak disangka brand skincare asli Jogja ini ternyata pernah dinobatkan sebagai Best Eye Cream di Female Daily Best Beauty Award 2018. Nah produk Miraculous Refiningnya ini baru saja dirilis akhir tahun 2018 kemarin.

Avoskin Miraculous Refining Toner

Merupakan toner exfoliating lokal pertama di Indonesia dan menjadi incaran banyak orang. Toner ini memiliki banyak kandungan yang lengkap yaitu AHA 5%, BHA 1%, PHA 2% adalah 3 jenis acid sebagai actives, Niacinamide. Selain itu 2% tea tree dan witch hazel yang terkenal ampuh menghilangkan jerawat.

Packing

Avoskin Miraculous Refining Toner review

Toner ini dikemas dalam box yang sangat informatif karena semua informasi ditulis pada kemasan antara lain manfaat, cara penggunaan, PAO dan lainnya.

Kemasan botolnya sendiri adalah kemasan botol plastik dengan warna yang sama seperti boxnya dengan tutup putar dan dilengkapi dengan mulut botol yang kecil. Produk Refining ini memiliki botol warna cukup gelap karena ada kandungan AHA dan BHA yang sensitif dengan paparan sinar matahari dan warna gelap membantu menghindari cahaya matahari. Selain itu mulut botolnya yang unik memiliki penutup kecil agar toner tidak tumpah jika dibawa traveling.

Ingredients

Avoskin Miraculous Refining Toner review

Water, Glycerin, Glycolic Acid, Butylene Glycol, Propylene Glycol, Gluconolactone, Melaleuca Alternifolia (tea tree) Leaf Extract, Hamamelis Virginiana (Witch Hazel) Leaf Extract, Niacinamide, Chamomilla Recutita Flower Extract, Rubus Idaeus (Raspberry) Fruit Extract, Citrus Lemon Fruit Extract, Salicylic Acid, Acer Saccharum Extract, Portulaca Oleracea Extract, Aloe Barbadensis Leaf Juice, Amylopectin, Dextrin, Xanthan Gum, Tetrasodium EDTA, Sodium Hydroxymethylglycinate, Polyglutamic Acid.

Ingredient Exfoliating agent dalam Avoskin Miraculous Refining Toner yaitu:

5% AHA (Alpha Hydroxy Acid) - Glycolic Acid digunakan untuk efek brightening dan cocok untuk pemilik kulit kering merupakah salah satu komponen yang dapat larut dalam air. Tidak cuma mengangkat sel kulit mati tetapi juga meningkatkan ketebalan kulit dan memperbaiki tingkat kolagen.
1% BHA (Beta Hydroxy Acid) - Salicylic Acid bisa digunakan untuk mengatasi jerawat dan komedo, cocok untuk pemilik kulit berminyak.
2% PHA (Polyhydroxy Acid) cocok untuk kulit sensitif karena kandungannya jauh lebih ringan dibandingkan AHA dan BHA.
2% Niacinamide untuk mencerahkan dan anti aging

Cara Pemakaian

Avoskin Miraculous Refining Toner disarankan digunakan 2x sehari untuk hasil pemakaian maksimal, biasanya pagi hari dan malam hari. Untuk kulit sensitif disarankan menggunakan 4x dalam seminggu pada awal pemakain untuk membuat kulit terbiasa, lalu bisa dilanjutkan 1x sehari dan 2x sehari.

Karena kulitku bukan tergolong kulit sensitif aku pada awal pemakaian menggunakannya 1x sehari pada malam hari saja agar kulit terbiasa. Dipakainya setelah double cleansing dan pastikan kulit benar-benar bersih.

Tekstur

Avoskin Miraculous Refining Toner review

Tekstur Tonernya cair seperti air jadi sangat ringan untuk digunakan. Saat diaplikan sebelum kering teksturnya sedikit lengket, setelah benar-benar kering kemudian tidak terasa lengket. Awal saat mencoba menurutku aromanya sedikit menyengat tapi setelah beberapa kali menggunakannya akan terbiasa. Pertama kali pakai rasanya cekit-cekit terutama pada bagian wajah yang berjerawat dan luka.

Overall sangat suka dengan toner ini, tidak kalah dengan toner Korea yang bisa membuat wajah flawless. Kandungannya lengkap banget, dapat mengatasi jerawat dan tidak ada efek samping, so kalau toner ini habis aku akan repurchase lagi.

Detail
Product: Toner
Weight: 100ml
Price: Rp 169.000

Avoskin Miraculous Refining Serum

Serum dari Avoskin ini mempunyai kandungan glycolic Acid dan Salicylic Acid yang dapat membantu mengeksfoliasi kulit. Selain itu serum ini juga mengandung 10% AHA, 3% BHA dan 2% Niacinamide yang berguna untuk mengeksfoliasi kulit, mencerahkan warna kulit, memudarkan noda hitam, meratakan warna kulit, mengecilkan pori-pori dan melembabkan kulit.

Packing

Avoskin Miraculous Refining Serum review

Boxnya sama seperti toner hanya saja ukurannya yang berbeda, keterangan lengkap juga ada di bagian pinggir dan belakang box ditulis dengan tinta silver sehingga memudahkan untuk dibaca. 

Botol serumnya memiliki warna senada dengan box, terbuat dari kaca tetapi tidak terlalu berat. Dilengkapi dengan pipet empuk sehingga mudah digunakan.

Ingredients

Avoskin Miraculous Refining Serum review

Water, Propylene Glycol, Glycolic Acid, Niacinamide, Salicylic Acid, Butylene Glycol, Amylopectin,  Xanthan Gum, Dextrin, Chamomilla Recutita Flower Extract, Aloe Barbadensis Leaf Juice, Fucus Vesiculosus Extract, Rubus Idaeus (Raspberry) Fruit Extract, Acer Saccharum Extract, Portulaca Oleracea Extract, Hydroxypropyl Bis stearamide MEA, Polyglutamic Acid,  Tetrasodium EDTA, Sodium Hydroxymethylglycinate, Triethanolamine, Dipropylene Glycol, Behenyl Alcohol, Ceteareth-20, Cholesteryl Isostearate, Tricaprylin, Cetearyl Alcohol, Squalane, Cholesterol, Stearic Acid, Dimethicone, Phenoxyethanol.

Ingredient Exfoliating agent dalam Avoskin Miraculous Refining Serum yaitu:

10% AHA (Alpha Hydroxy Acid) - Glycolic Acid untuk efek brightening dan cocok untuk kulit kering
3% BHA (Beta Hydroxy Acid) - Salicylic Acid untuk mengatasi jerawat dan komedo, cocok untuk pemilik kulit berminyak.
2% Niacinamide untuk mencerahkan dan anti aging

Cara Pemakaian

Serum ini dipakai sesudah menggunakan Avoskin Miraculous Refining Toner 2x sehari, pagi dan malam hari. Serum ini memiliki strong acid sehingga disarankan untuk mencoba produk terlebih dahulu pada bagian tertentu di wajah jika memiliki kulit sensitif. Bagi yang tidak menggunakan serum ini bersamaan dengan Miraculous Refining Toner makan disarankan untuk menggunakan Miraculous Refining Serum terlebih dahulu setelah double cleansing, lalu dilanjutkan dengan Hydrating Toner. Jangan lupa menggunakan sunscreen karena mengingat kandungan AHA dan BHA sama seperti Tonernya.

Tekstur

Avoskin Miraculous Refining Serum review

Serum ini cukup kental semi gel-lotion berwarna putih bening dan sangat ringan. Ada sensasi licinnya juga jadi jika dipakai sedikit saja sudah bisa. Serum ini dingin dan cepat meresap saat diaplikasikan, dan tidak ada sensasi lengketnya. Aromanya sendiri tidak ada karena produk ini bebas pewangi. Serum ini juga punya efek cekit-cekit sama seperti tonernya. 

Detail
Product: Serum
Weight: 30ml
Price: Rp 219.000

Avoskin Miraculous Refining Serum & Toner

Yang aku rasakan setelah menggunakan kedua produk exfoliator ini tidak ada efek samping kemerahan dan lainnya, jadi aku lanjutkan sampai pada minggu ke 4. Selama 4 minggu ini aku merasakan hasil yang cukup karena aku hanya menggunakan pada malam hari, terutama hasil pada masalah beruntusan yang hilang setelah 4 minggu menggunakan Avoskin Miraculous Refining Series ini. Untuk masalah jerawat di dalamku memang cukup lama untuk disembuhkan karena jerawat di dalam ini tidak bisa dipencet dan menurutku merupakan jerawat yang paling mengganggu. Sampai 4 minggu ini masih belum sembuh betul tapi jerawat lainnya mengering. Biasanya jerawat ini dihasilkan akibat kebanyakan makan gorengan dan efek hormon bulanan. Dua produk ini tidak bersifat kempes dalam semalam, namun bertahap dan berproses.

Avoskin Miraculous Refining review

Produk dari Avoskin ini diformulasikan alcohol free, paraben free, fragrance free, dan sulfate free. Dan produk exfoliasi yang baik memang sebaiknya menghindar ke empat bahan untuk menghindari iritasi. Juga bagusnya produk ini not tested to animal. 

Tetapi beberapa hal yang perlu diperhatikan saat menggunakan produk ini yaitu jika kulit terasa over sensitif maka penyebabnya jika tidak menggunakan sunscreen dengan baik dan benar atau overdosis penggunaan exfoliating produk ini dan harus mengurangi penggunaannya. Intinya memang pemakaian produk exfoliating itu cocok-cocokan sehingga harus mengenali reaksi kulit sendiri dan sensitivitas kulit. Warning untuk ibu hamil tidak boleh menggunakan produk ini karena ada kandungan BHAnya.

Untuk kalian yang penasaran bisa langsung ke website www.avoskinbeauty.com atau di avostore di kotamu. Info lengkap bisa dilihat di @avoskinbeauty.


xoxo,

You May Also Like

19 comments

  1. Wah toner avoskin ini udah masuk wishlist ku sejak lama..jadi tambah gasabar buat cobain..

    ReplyDelete
  2. aku lagi nyobain produk ini juga beb, bagus yaa, di kulit muka aku yang berjerawat ngaruh banget ih , jadi pengen beli lagi nih katanya akhir bulan ini ada diskon hehehe

    ReplyDelete
  3. udah lama aku penasaran sama si avoskin ini sepertinya aku harus nyoba karena aku memiliki permasalahan jg dg jerawat

    ReplyDelete
  4. Suka banget sama produk ini entah mengapaaa

    ReplyDelete
  5. Waaaw, bha nya lumayan ya 3%. Ini jadi bikin penasaran soalnya temen blogger banyak yang bilang oke pake ini.

    ReplyDelete
  6. Wah racun skin care nih. Mana harganya murah banget dan kualitas ok.

    ReplyDelete
  7. Wah masuk wishtlist daripertama baca reviewnya ini produk. hihi Keliatan memang bagus banget produknya yaaa

    ReplyDelete
  8. Aku sudah coba serumnya dan hasilnya oke banget. Pas pakai ini permukaan kulitku jadi lebih halus dan jerawat lrbih cepet kempes hehe.

    ReplyDelete
  9. Racunn skincare nihh harus cobaa❤️

    ReplyDelete
  10. Thankyouu reviewnya, aku penasaran pengen coba serumnya soalnya aku punya pori2 besar dan bekas jerawat

    ReplyDelete
  11. Oh ternyata serumnya exfoliating serum yaa. Menarik nih beb.

    ReplyDelete
  12. wah hasilnya kalau di lihat detail mayan ngaruh loh beb itu 😍

    ReplyDelete
  13. Aku baru coba yang serumnya nih beb, cocok di aku karena dia memperbaiki tekstur gt. Tapi yg tonernya, blm pernah coba sih aku beb

    ReplyDelete
  14. Wah aku suka banget nih kalo ada produk alcohol free soalnya kulitku sensi banget deh sama alkohol

    ReplyDelete
  15. Aku pakai yg toner dan sukaaa farahhh penasaran sama yg serumnya dehh😍

    ReplyDelete
  16. Duh kepo banget sama serumnya, aku udah cobain tonernya dan emang beneran bagus banget!!

    etherealpotato

    ReplyDelete
  17. aku lagi pake produk ini juga nih, di kulit aku cocok dan keliatan banget nih perubahannya, aku sukaaa

    ReplyDelete
  18. Aku pakai juga yg toner memang terlihat banget hasilnyaa😍😍

    ReplyDelete
  19. aku udah coba serumnya, hasilnya oke banget di aku.. tapi yg tonernya belum coba sih, jadi pengen coba tonernya jugaa wkwkwk

    ReplyDelete

This site is owned by Angelika, please put credits if you share it.