Hi guys!
Kali ini aku cobain Himalaya Neem Scrub karena kemarin belum puas dengan Himalaya Neem Mask (click to see review) yang sudah aku review kemarin!
Himalaya Herbal adalah rangkaian produk alami yang menggunakan herbal pilihan yang berasal dari India
.
.
.
Apa itu NEEM SCRUB??
Neem scrub diformulasikan secara khusus menjadikan kulit cerah. Nimba terkenal dengan sifat pembersih dan mampu membantu merawat kulit berjerawat. Di kombinasikan dengan butiran Aprikot, membantu mengangkat sel kulit mati dan kotoran, menjadikan kulit cerah dan segar.
Packing Neem Scrub ini berbentuk tube mirip dengan packing produk Himalaya lainnya
Tutup dari tube ini berbertuk flip, rapat dan aman
Dibagian bawah tube terdapat logo "No animal testing"
tidak menggunakan hewan sebagai percobaan
Cara pemakaian:
1. Basahi wajah dan pijat merata,
hindari area sekitar mata
2. Bilas dengan air dan keringkan
.
.
.
Scrub ini berbentuk pasta, texture dari scrub ini kasar dengan butiran scrub berwarna hijau, dan orange ke coklatan. Juga lebih berair dibandingkan Neem mask.
Nah untuk aroma scrub ini harum dan segar.
(setelah di blend)
Over all aku lebih suka scrubnya dibandingkan maskernya, dan bagus juga untuk kulit kombinasi seperti kulitku. Dan membuat kulit terasa lebih halus dan lembab.
Tapi pada waktu aku aplikasikan di kulit wajah, terasa sedikit perih atau sakit di sekitar lipatan hidung dan daerah pipi. Mungkin juga dikarnakan kulitku yang agak sensitif dan butirannya yang kasar.
Lebih bagus kalau setelah pemakaian scrub ini menggunakan mask sheet atau toner agar terasa lebih lembut lagi.
Menurutku seri Neem ini kurang cocok untuk kulit sensitif aja.
Harganya terjangkau sekitar 37.000 rupiah bisa sapat 100ml dan bisa dibeli disupermarket atau drugstore.
.
.
.
PROS:
>Menghaluskan & mencerahkan kulit
>Aromanya enak
>No animal testing
>Membantu mengangkat sel kulit mati
CONS:
>Scrubnya agak kasar
>Terasa perih saat di aplikasikan
>Kurang cocok untuk kulit sensitif
.
.
xoxo - banieun
Pernah tahukah kalian masker ber-topping? baca juga Black Sugar Mask Wash Off SKINFOOD - REVIEW