Menariknya Hubungan Kerjasama Bilateral Indonesia dan Korea

by - Sunday, October 20, 2019

kerjasama bilateral korea dan indonesia

Negara Korea sudah sangat tidak asing lagi didengar mulai dari anak-anak hingga orang tua. Berawal dari Korean Pop atau biasa disebut Kpop dan Drama Korea yang disebut drakor hingga Fashion Korea yang sangat digandrungi dan menjadi trendsetter bagi anak muda Indonesia. Sehingga tidak heran jika sampai saat ini masih banyak Festival Budaya Korea seperti Kfood, Kpop Dance Cover, Kpop Song, Konser artis Korea dan banyak lagi di selenggarakan di berbagai kota.

Nah, Korea dan Indonesia tidak hanya bekerja sama dalam bidang kebudayaan dan pariwisata tetapi  juga melakukan kerjasama bilateral. Untuk yang belum tahu, kerjasama bilateral merupakan kerjasama yang dilakukan dua negara dalam bidang seperti ekonomi, politik, teknologi, pendidikan dan lainnya. Cari tahu yuk apa saja fakta dan kerjasama menarik yang Indonesia lakukan dengan negara gingseng ini.

INDONESIA DAN KOREA SELATAN MELAKUKAN KERJASAMA SEJAK TAHUN 1966

kerjasama bilateral korea dan indonesia

Hubungan Indonesia dengan Korea Selatan sudah terjalin di tingkat konsulat pada tahun 1966. dilanjutkan pada tahun 1973, hubungan diplomatik antara Indonesia dan Korea Selatan dibuka. Namun hubungan bilateral kedua negara semakin meningkat intensitasnya sejak lima tahun terakhir.

DITINGKATKANNYA HUBUNGAN MENJADI "SPESIAL" PADA KEMITRAAN STRATEGIS

kerjasama special strategic korea dan indonesia

Mulai dari kepercayaan negara satu sama lain, Indonesia dan Korea Selatan Lalu pada tanggal 8-10 November 2017 presiden Moon Jae-In melakukan kunjungan kenegaraan ke Indonesia melalui "Republic of Korea - Republic of Indonesia Joint Vision Statement for Co-Prosperity and Peace" kedua negara sepakat untuk meningkatkan status kemitraan menjadi special strategic partnership, dengan fokus kerjasama pada empat area yaitu pertahanan dan hubungan luar negeri, perdagangan bilateral dan pembangunan infrastruktur, people-to-people exchange, kerjasama regional dan global.

INDONESIA MENDIRIKAN BANK BNI DI KOREA SELATAN

BNI cabang seoul

Pada bidang perekonomian, BNI menjadi Bank Indonesia satu-satunya yang pertama di Korea Selatan. Cabang pertamanya didirikan di Seoul pada tahun 2014 dan beroperasi sepenuhnya tahun 2015.

INDONESIA DAN KOREA SEDANG MELAKUKAN KERJASAMA PENGEMBANGAN PESAWAT TEMPUR

kerjasama pesawat jet KFI/IFX

Untuk memperkokoh hubungan antara pemerintah RI dengan ROK maka kedua negara membuat sebuah program pengembangan bersama pesawat tempur yang bertujuan dapat memenuhi kebutuhan kedua negara dalam 30-40 tahun kedepan. Jet tempur itu dinamakan Korean Fighter Xperiment/Indonesia Fighter Xperiment atau disingkat KFX/IFX. Pesawat tempur ini merupakan proyek lama Republic Of Korean Air Force (ROKAF) yang baru bisa terlaksana sekarang.

Menarik bukan hubungan kerjasama Indonesia dan Korea? Semoga informasi diatas dapat menambah pengetahuan dan wawasan program-program yang telah dijalani kedua negara dan menjadikan hubungan Indonesia-Korea semakin erat.


source: kemlu.id_hubungan bilateral, idntimes.com_hubungan bilateral indonesia Korea, media.neliti.com_pesawat jet tempur KFX/IFX, KBRI Seoul_Hubungan bilateral Indonesia-Korea Selatan

You May Also Like

4 comments

  1. keren ya BNI buka cabang di korea, bisa ambil duit disana aja ketimbang bawa duit dari sini ya.

    ReplyDelete
  2. Benar" keren bangey , semoga Korea dgn Indonesia terus bekerjasama dengan baik

    ReplyDelete
  3. Aku baru tahu kalau Indonesia mendirikan bank BNI di Korea. Ya ampun aku kudet banget

    ReplyDelete
  4. Semoga dengan adanya kerjasama ini, hubungan kita semakin erat dan kita semakin makmur🤗💖

    ReplyDelete

This site is owned by Angelika, please put credits if you share it.